Senin, 31 Desember 2012

SOFTSKILL: SUMBER DAYA KONSUMEN & PENGETAHUAN

Sumber Daya Konsumen

Sumber daya konsumen adalah segala sumber daya konsumen yang mempengaruhi konsumen dalam melakukan pembelian produk maupun jasa. Sumber daya konsumen ada 3 yaitu sumber daya ekonomi, sumber daya temporal, sumber daya kognitif.
1. Sumber Daya Ekonomi
Uang adalah alat untuk melakukan transakasi dalam pembelian. Konsumen dipengaruhi oleh sumber daya ekonominya dalam melakukan keputusan. Pembelian juga dipengaruhi oleh pendapatan seorang konsumen.
2. Sumber Daya Temporal
Waktu merupakan variabel penting bagi konsumen. Konsumen semakin ingin memanfaatkan waktu semaksimal mungkin. Contoh barang yang digunakan konsumen untuk menghemat waktu ialah rice cooker, mesin cuci, kompor gas, dll.
3. Sumber Daya Kognitif
Sumber daya kognitif menggambarkan kapasitas mental yang digunakan untuk melakukan kegiatan pengolahan informasi alokasi kapasitas yang biasa disebut perhatian.
Perhatian dibagi dua:
- Arahan (direction) menggambarkan fokus perhatian
- Intensitas mengacu pada jumlah kapasitas yang difokuskan pada arahan tertentu.
Karena kapasitas tersebut terbatas, orang harus selektif dalam apa yang mereka perhatikan dan berapa banyak perhatian dialokasikan selama pengolahan informasi.

Pengetahuan
Pengetahuan adalah segala informasi yang didapat atau dimiliki konsumen mengenai berbagai macam produk serta pengetahuan lain yang berkaitan dengan fungsi konsumen. Pengetahuan produk ini juga akan mempengaruhi konsumen dalam mengambil keputusan dari berbagai macam alternatif pilihan produk yang ada. Pengetahuan Konsumen terbagi kedalam tiga macam, yaitu Pengetahuan Produk, Pengetahuan Pembelian, Pengetahuan Pemakaian.
1. pengetahuan produk
Pengetahuan Produk adalah sekumpulan informasi mengenai suatu produk. Pengetahuan ini meliputi kategori produk, merek terminologi produk atribut atau fitur, harga produk dan kepercayaan mengenai produk.
2. pengetahuan pembelian
Pengetahuan Pembelian terdiri atas pengetahuan tentang toko, lokasi produk di dalam toko dan penempatan produk yang sebenarnya di dalam toko tersebut. Konsumen lebih cenderung senang memilih membeli di toko yang ia kenal karena telah mengetahui penempatan produk di dalam toko tersebut. Hal ini akan memudahkan konsumen dan serta dapat menghemat waktu dalam berbelanja.
3. pengetahuan pembelian
Suatu produk akan memberikan manfaat kepada konsumen jika produk tersebut telah digunakan atau dikonsumsi. Agar produk tersebut bisa memberikan manfaat yang maksimal dan kepuasan yg maksimal, maka konsumen harus dapat menggunakan produk tersebut dengan benar. Produsen berkewajiban untuk memberikan informasi yang cukup agar konsumen mengetahui cara pemakaian suatu produk.
Source: http://tika44.blogspot.com/2012/10/sumber-daya-konsumen-dan-pengetahuan.html
http://boetarboetarzz.blogspot.com/2012/11/sumber-daya-konsumen.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar